Banner Pemprov

Peringatan HGN – Harian Musi Banyuasin 2022 Semarak dan Meriah

waktu baca 3 menit
Jumat, 25 Nov 2022 14:47 0 160 admin
Banner Pemkot Palembang

Bumi Sriwijaya – Wow keren, meskipun diguyur hujan ratusan masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin tetap asyik dan semangat senam bersama di halaman Cha- Cha Water Fun Sekayu, Jumat (24/11/2022).

Kegiatan ini dalam rangka peringatan hari guru nasional (HGN) dan Gebyar akhir tahun Harian Musi Banyuasin 2022 di Cha – Cha Water Fun Sekayu, Jumat (24/11/2022).

Tampak hadir turut memeriahkan acara ini, Pj Bupati Muba H Apriyadi diwakili Pj Sekda Muba H Musni Wijaya S Sos MSi., para OPD dan Forkopimda Kabupaten Muba.

Dalam sambutannya, Pj Sekda Musni Wijaya mengapresiasi bahwa kegiatan ini sangat positif untuk semangat dan motivasi masyarakat khususnya pemuda di Kabupaten Muba untuk hidup sehat serta meningkatkan imun bagi tubuh.

berharap melalui kegiatan ini masyarakat Muba dapat membudayakan pola hidup sehat. Karena dengan pola sehat, dikatakan Musni resiko terjangkitnya penyakit pun rendah.

“Pada kesempatan yang baik ini, saya atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Muba menyambut baik atas diselenggarakannya senam bersama dalam rangka Gebyar akhir tahun Harian Musi Banyuasin dan peringatan hari guru nasional (HGN) tahun 2022 ini, karena merupakan salah satu upaya kita untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat, khususnya yang hadir pada acara hari ini untuk selalu menjaga kesehatan,”ungkapnya.

Terkahir, Musni mengajak “Marilah kita lakukan senam bersama- sama, karena melalui senam, kita dapat menjaga kebugaran dan kesehatan kita, sehingga jiwa kita pun akan sehat pula. seperti kata pepatah yang mengatakan di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula. Dengan masyarakat yang sehat
jasmani dan rohaninya, maka akan
kabupaten musi banyuasin menjadikan yang sehat pula.

Kita juga berharap kepada Allah SWT agar bangsa Indonesia senantiasa diberikan kekuatan untuk membangun bangsanya dan terhindar dari kesulitan dan hambatan yang merintangi proses perjalanan menuju masyarakat adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan,”tandasnya.

Sementara Kepala Dinkominfo Muba Herryandi Sinulingga AP mengungkapkan bahwa senam bersama yang dilaksanakan oleh harian Musi Banyuasin bekerja sama dengan Pemkab Musi Banyuasin bertepatan dengan memperingati Hari Guru Nasional di Muba patut kita apresiasi

“Kami apresiasi ini merupakan sumbangsih pengabdian Harian Musi Banyuasin untuk daerah Bumi Serasan Sekate yang kita banggakan. Dimana agenda ini setiap tahun dilaksanakan oleh Harian Musi Banyuasin dan kami juga sampaikan terima kasih kepada seluruh sponsor yang ikut serta memeriahkan kegiatan senam bersama yang telah dipersiapkan pihak Harian Musi Banyuasin bersama Pemerintah daerah maupun pihak swasta yang berdomisii di Musi banyuasin berupa doorprize sekali lagi maju terus Harian Musi Banyuasin dan tetap menjadi refrensi bacaan yang postif bagi warga musi banyuasin serta menjadi media yang bisa mencerdaskan dan selalu informatif bagi pembacanya,” pungkas Herryandi Sinulingga

Tak kalah hebohnya, diakhir acara panitia membagian beragam doorprize berupa sepeda Listrik yang merupakan hadiah langsung dari Pj Bupati Musi Banyuasin H Apriyadi dan sepeda gunung, kipas angin serta perabotan rumah tangga hadiah dari para sponsor yang membuat acara senam bersama kian heboh dan meriah. (Al/*)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


LAINNYA