Banner Pemprov

Perawat RS Muhammadiyah Palembang di Laporkan ke Polisi

waktu baca 1 menit
Sabtu, 4 Feb 2023 09:32 0 161 admin
Banner Pemkot Palembang

Bumi Sriwijaya – Mengenakan baju kaos dan celana hitam panjang, Suparman (38), warga Jalan Tembok Baru Lorong Tanjung Kelurahan 9 -10 Ulu Kecamatan Jakabaring Palembang mendatangi SPKT Polrestabes Palembang, Sabtu (4/2).

Adapun kedatangannya tersebut bertujuan melaporkan perawat Rumah Sakit (RS) Muhammadiyah Palembang yang salah melakukan tindakkan kepada pasiennya.

“Kedatangan kesini untuk melaporkan perawat RS Muhammadiyah yang memotong jari kelingking kiri anak saya hingga terpotong,” ujarnya kepada awak media.

Ia menceritakan, saat itu dirinya membawa anaknya AR (7 Bulan) ke RS Muhammadiyah Palembang dikarenakan sakit demam.

“Saat itu dia ingin membuka infus, sudah saya peringatkan membuka infus anak saya membuka perban perlahan. Namun perawat itu malah mengambil gunting besar untuk menggunting perban yang melekat di lengan anak saya. Alhasil saat perawat itu menggunting perban, jari anak saya putus,” jelasnya.

Atas tindakkan tersebut pihak keluarga marah dan meminta pertanggung jawa rumah sakit.

“Meski sudah ada niat baik dengan RS Muhammadiyah, namun saya tidak terima. Meski jari anak saya sudah disambung,” katanya.

Sementara itu, pihak piket Reskrim dan piket SPKT Polrestabes Palembang langsung menerima laporan korban. Hingga kini korban masih diambil keterangan oleh penyidik terkait laporannya. Petugas piket reskrim pun sudah mendatangi TKP. (Tempat Kejadian Perkara), guna penyelidikan lebih lanjut. (Cak_In)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


LAINNYA